Seminar Pelatihan TOAFL dan TOEFL di FTK

Blokagung -  Pada Sabtu (11/11) Pusat Pengembangan Bahasa IAI Darussalam Blokagung Banyuwangi mengadakan seminar pelatihan tes TOAFL dan TOEFL yang akan di laksanakan pada bulan Nopember 2023. Kegiatan ini sejatinya untuk bertujuan untuk mengasah soft skill para mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

Tes TOEFL dan TOAFL ini di ikuti oleh kurang lebih 150 mahasiswa yang terdiri dari program studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI), Tadris Bahasa Inggris (TBIg), Pendidikan Bahasa Arab (PBA) dan juga mahasiswa program pasca sarjana Manajemen Pendidikan Agama Islam (MPI) berlangsung dengen penuh khidmah dan antusias yang tinggi dari seluruh peserta.

Pelatihan tes bahasa ini, diawali dengan pelatihan tes TOAFL dengan pemateri M. Bisri Ihwan dosen Prodi Pendidikan Bahasa Arab yang mengulas tentang trik-trik maupun tips menjawab soal-soal tes fahmul tarokib wal mufrodat dan juga fahmul maqru’ dengan mudah. Kemudian di hari kedua, pelatihan di headle oleh Abdul Basith kepala UPT Pusat Pengembangan Bahasa yang mengupas tuntas trik dan tips menjawab soal-soal fahmul masmu’ dengan durasi kurang lebih dua jam. Dimulai dari 08.00 dan berakhir pada 10.00.

Pada hari ketiga, materi pelatihan berupa arahan langsung dari Pusat Pengembangan Bahasa UIN Maliki Malang dengan pemateri Ubaidillah selaku Tim Pusat Pengembangan Bahasa UIN malang.  Durasi waktu dalam pelatihan teknis ini tidak berlangsung lama, mengingat materi yang disampaikan hanya berupa arahan dan aturan dalam pelaksanaan tes bahasa ini.

Setelah pelatihan teknis dari pusat pengembangan bahasa UIN Maliki Malang, pelatihan dilanjutkan dengan materi listening dan structure yang di sampaikan oleh Dewi Hawa selaku dosen tadris Bahasa Inggris. Kemudian pelatihan dilanjutkan oleh Faiqotur Rizkiyah yang juga dosen tadris Bahasa Inggris dengan materi reading.

Di akhir pelatihan para mahasiswa diberikan pelatihan simulasi tes bahasa yang dilaksanakan oleh tim UPT Pusat Pengembangan Bahasa IAI Darussalam Blokagung. (abd)

Share:

Popular Posts

Total Pengunjung